20160812

Kabur

Maafkan aku,
Merangkak ke sini pada saat luka.

Maafkan aku,
Hanya menjengah tatkala pilu.

Biar apa yang perit disimpan di sini.
Tersemat erat untuk aku imbas.
Atas setiap satu dari kisah sadisku.

Sedikit pengharapan,
setelah terbenam luruh.
Hanya menanam ku lebih jauh,
ke dasar dalam.

Oh Tuhan.

Setiap tinta yang kering,
Dan pena yang Engkau angkat.
Tunjukkan aku magisnya.

Oh Tuhan.

Setiap apa yang tersirat,
Bawakan ia terbang ke atas.
Menjengah dan merayu padaMu.

Karena aku disini,
Tidak pantas melutut pinta,
Tapi belum malu untuk berhenti.

Oh Tuhan.

Helaian yang tidak bisa terpadam,
Maupun jilid yang akan terus tertulis.
Khabarkan aku sihirnya.

Oh Tuhan.

Sedikit pengharapan,
seteleh terbenam luruh.
Hanya menanam ku lebih jauh,
ke dasar dalam--


No comments:

Post a Comment